oleh

Kadinsos, Rosminiarty: 6 Desember, Siap Siap 31 Ribu KK Dapat Gas Melon Gratis

Bengkulu, Pusaranupdate.com – Pembagian gas melon gratis berupa isi ulang akan dilakukan serentak se-Kota Bengkulu pada tanggal 6 Desember 2021 yang dilakukan diberbagai pangkalan gas yang telah ditentukan. Hal ini diungkapkan langsung Kadis Dinas Sosial (Kadinsos) Rosminiarty saat diwawancara via telepon, Jumat (26/11/2021).

“Insya allah 6 Desember nanti serentak pembagiaannya. Kalau yang kemarin itu masih simbolis dibeberapa tempat saja,” ungkap Rosminiarty.

Sebanyak 31 Ribu isi ulang tabung gas Melon yang disediakan Pemkot untuk warga

Untuk sistem pembagiannya, warga akan mengantre pada pangkalan-pangkalan gas terdekat.

“Untuk kupon pengambilan gasnya sudah mulai kita bagikan ke kelurahan-kelurahan. Kemudian dari kelurahan nanti langsung ke warga. Insya allah pembagian ini akan berjalan lancar. Untuk jumlahnya penyaluran gas isi ulang sebanyak 31.387 ribu yang akan dibagikan dan launchingnya di pangkalan Rida, kelurahan Kandang Mas, kecamatan Kampung Melayu,” jelasnya.

Ia juga mengungkapkan, bantuan ini merupakan kepedulian Pemkot mengenai kelangkaan gas beberapa waktu lalu.

“Iya inilah perhatian kita, insya allah masyarakat akan selalu bahagia,” tutupnya.

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed