oleh

Walikota dan Wawali Launching Gerakan 10.000 Nasi Kotak Gratis

Bengkulu, Pusaranupdate.com, – Walikota Bengkulu Helmi Hasan bersama BazNas Kota Bengkulu melaunching program gerakan 10.000 Nasi Kotak Gratis di Masjid At-Taqwa Kota Bengkulu, Jum’at (19/03/2021).

Gerakan 10.000 Nasi Kotak Gratis ini akan dilaksanakan tiap hari Jum’at dan program ini juga merupakan bentuk sedekah dari Pemerintah Kota Bengkulu dan warga Kota Bengkulu kepada fakir miskin dan masyarakat yang membutuhkan.

Ketua BazNas, Habib Abdurahman Alkaf menjelaskan bahwa sebenarnya pelaksanakan program tersebut akan di launching dua bulan yang lalu.

Namun mengingat adanya usulan, sebaiknya dilaunching pada saat HUT Kota Bengkulu saja sehingga program tersebut baru dilaunching sekarang.

“Kami dari BazNas Kota Bengkulu punya program bersama pemkot untuk bersedekah. Dimana dari sedekah itu, setiap Jumatnya akan dibagikan 10.000 nasi kotak terenak di dunia,” sampai Habib Alkaf.

Alasan kenapa program ini dibuat karena kata Habib pahala sedekah itu luar baisa sekali, bisa menghindarkan dari bala bencana, bisa memberikan keberkahan rezeki, diridhoi Allah dan lainnya.

“Mudah-mudahan dengan kita bersedekah berjamaah, kota kita ditolong Allah terhindar dari bencana, musibah, bahkan wabah penyakit seperti pandemi Covid-19 akan diangkat oleh Allah. Harapan kita juga semoga apa yang dicita-citakan oleh pemkot untuk menjadikan kota religius dan bahagia terwujud,” ujar Habib Alkaf.

Di lokasi yang sama, juga telah dibuka Corner BazNas Kota Bengkulu yang mana disana terdapat dua lemari yang berisikan perlengkapan salat untuk pria maupun wanita yang tidak membawa alat salat. Corner BazNas ini juga menerima infaq yang nantinya akan digunakan untuk pemberian nasi kotak disetiap hari jumat. (**)

Komentar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

News Feed